Senin, 06 Januari 2014

Capres dan Koalisi Partai Islam?

Majalah Dakwah Islam Al Intima’
Judul : Capres dan Koalisi Partai Islam?
Edisi : 046; Muharram – Shafar 1435 H / Desember 2013 – Januari 2014 M

Gelaran pesta demokrasi lima tahunan akan berlangsung dalam beberapa bulan ke depan. Aneka strategi kampanye dilakukan oleh parpol dan calegnya untuk menarik simpati rakyat. Mulai dari kampanye bersih hingga kampanye kotor. Mulai tebar sembako, aneka baksos, bagi-bagi kalender, kaos hingga bagi-bagi uang. Semua dilakukan demi tercapainya target yang telah dicanangkan oleh seluruh partai peserta pemilu 2014 yang akan datang.

Jumat, 03 Januari 2014

Prof. Kuntowijoyo dan Ilmu Sosial Profetik

Prof. Dr. Kuntowijoyo, fisiknya memang telah tiada dan ruhnya telah menghadap Sang Pencipta, namun kearifan pemikirannya meninggalkan rekam jejak yang amat luhur untuk terus diperdengarkan. Sebagai cendekiawan kebanggaan Bulaksumur, Prof. Dr Kuntowijoyo adalah berkah Tuhan yang begitu besar untuk Indonesia. Ia menjalani pengembaraan ilmiah dengan memperlakukan kebudayaan sebagai proses transformation in continuity and continuity in transformation. Bahwa kebudayaan tidak mungkin ada tanpa sejarah dan sejarah tidak mungkin ada tanpa kebudayaan; melalui sejarah kebudayaan terwujud, dan melalui kebudayaan sejarah tercipta.